main-logo

5 Pilihan Sayur yang Baik untuk Promil

header-image-19652

Diterbitkan 17 Nov 2022

share-icon

1009


Setelah menikah pasti banyak Bunda dan Ayah yang ingin sekali mempunyai anak. Namun salah satu faktor yang menentukan kadang terjadi pada bagaimana tingkat kesuburan Bunda dan Ayah.





Pada dasarnya tidak ada makanan spesifik yang bisa membuat Bunda jadi 100% hamil. Tetapi saat ingin menjalani kehamilan, salah satu syarat bagi Bunda dan Ayah adalah menjalani hidup sehat seperti menjauhi asap rokok, jauhi alkohol, berolahraga, dan juga konsumsi makanan yang penuh nutrisi dan sehat.





Ketika ingin makan makanan yang sehat, yang selalu diingat adalah sayuran. Memang faktanya sayur merupakan sumber vitamin dan mineral yang berperan untuk membantu proses metabolisme tubuh. Konsumsi sayuran berperan penting untuk menurunkan banyak risiko penyakit seperti sembelit dan penyakit berbahaya lainnya. Karena itu, sayuran jadi salah satu indikator sederhana untuk pemenuhan gizi seimbang.





Nah, beberapa sayuran di bawah ini dipercaya bisa meningkatkan kesuburan lho, Bunda. Kalau Bunda sedang dalam program hamil, coba konsumsi sayuran ini bareng Ayah, yuk!





Sayuran yang Bisa Meningkatkan Kesuburan Bunda & Ayah









  • Tauge




Bunda mungkin sudah sering mendengar kalau sayur satu ini bisa meningkatkan kesuburan, dan benar adanya lho! Karena tauge sendiri kaya akan Vitamin C, Vitamin D, Zinc, dan banyak mikronutrien lain yang sangat baik untuk meningkatkan kesuburan. Sayuran ini cukup baik jika dikonsumsi Ayah karena ternyata bisa mengurangi kerusakan sperma akibat radikal bebas.





  • Brokoli




Sayur ini dipercaya baik untuk Bunda dan Ayah yang sedang menjalani program hamil karena kaya akan Vitamin C yang bisa membantu proses ovulasi dan pematangan sel telur. Selain itu brokoli juga jadi sumber asam folat, zat besi, dan antioksidan tinggi yang juga sangat baik dikonsumsi bahkan ketika Bunda hamil.





  • Bayam




Bayam memiliki kandungan zat besi, kalsium, dan asam folat yang sangat baik untuk mencegah terjadinya cacat lahir. Umumnya, sayuran hijau yang mengandung asam folat sangat baik untuk ibu hamil dan juga dianjurkan untuk Bunda yang sedang melakukan program hamil.





  • Tomat




Ternyata tomat juga masuk menjadi salah satu sayuran yang dipercaya bisa meningkatkan kesuburan karena kandungan lycopene yang ada di dalamnya. Lycopene merupakan kandungan yang juga bisa meningkatkan kualitas sperma dan menjaga kelainan bentuk sperma agar tetap normal.





  • Kubis




Sayur satu ini bisa mengurangi perdarahan hebat pada penderita endometriosis. Endometriosis merupakan salah satu kondisi penyebab seorang perempuan sulit hamil, di mana pertumbuhan jaringan endometrium di luar rahim.





Metode tumis, kukus, atau rebus semuanya boleh dilakukan tergantung preferensi Bunda dan Ayah. Jangan lupa untuk selalu mencuci bersih sayuran yang akan dikonsumsi, ya!





Selain itu, Bunda dan Ayah bisa mengkreasikan sendiri agar makan sayuran tersebut jadi lebih lezat dan bergizi. Agar pengalaman makan sayur jadi lebih nikmat, Bunda boleh lho menambahkan sayuran-sayuran di atas dengan KEWPIE Salad Dressing dengan Wijen Sangrai!





klik gambar




KEWPIE Salad Dressing dengan Wijen Sangrai mengandung minyak kedelai, cuka, dan wijen dengan aroma yang khas. Selain itu, KEWPIE Salad Dressing dengan Wijen Sangrai mengandung telur yang sudah dipasteurisasi sehingga bebas bakteri dan aman juga untuk dikonsumsi oleh ibu hamil, lho!





Sumber





Kemenkes RI. 2017. Tingkatkan Konsumsi Sayur dan Buah Nusantara Menuju Masyarakat Hidup Sehat





Bocah Indonesia. 2022. 6 Sayuran untuk Promil yang Baik untuk Kesuburan





Parenting First Cry. 2019. 8 Best Vegetables to Eat During Pregnancy


Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi

Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi
footer-main-logo
appstore-logogoogleplay-logo
appstore-logogoogleplay-logo

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010