Anak Susah Makan? Terapkan Feeding Rules
Ditinjau oleh
dr. Arnold Soetarso, Sp.A, Dokter Spesialis Anak
Diterbitkan 2 Apr 2024
19541
Si Kecil akhirnya telah menyelesaikan masa ASI eksklusifnya dengan baik, dan sekarang waktunya memperkenalkan MPASI. Ketahui feeding rules untuk Si Kecil yang sedang belajar makan ya, Bun, agar lebih lancar dan sukses.
Feeding rules adalah aturan yang diberlakukan kepada anak, berkaitan dengan makan setelah Si Kecil lepas dari masa ASI eksklusif. ASI memang mengandung nutrisi yang lengkap. Namun seiring anak yang sudah makin besar, komposisi nutrisi di dalam ASI sudah tidak lagi cukup untuknya.
Bagi Si Kecil, kegiatan makan merupakan hal baru yang perlu dipelajarinya dengan baik, berdasarkan tahapan-tahapan yang sesuai dengan tumbuh kembangnya. Feeding rules akan membantu terbentuknya pola makan yang baik dan sehat.
Dengan menerapkan feeding rules , diharapkan ke depannya, Si Kecil tidak mengalami masalah gangguan makan seperti pilih-pilih makan ( picky eating ), mogok makan alias GTM (Gerakan Tutup Mulut), dan sebagainya.
Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) merekomendasikan feeding rules yang diperkenalkan oleh Bonnin, yang terdiri dari 3 hal utama, yaitu:
Agar feeding rules dapat diterapkan dengan baik, Bunda harus mulai memperkenalkan aturan makan ini sejak dini, yaitu saat Si Kecil memasuki masa pemberian MPASI.
Terdapat empat syarat pengenalan MPASI kepada Si Kecil, yaitu:
Perlu diingat juga bahwa saat Si Kecil berusia 6 bulan, dia sedang berada dalam tahap belajar mengunyah. Makanan pertamanya haruslah yang bertekstur lembut sehingga mudah ditelan, seperti bubur atau puree buah/sayur.
UNICEF merekomendasikan bahwa sebagai pelajaran pertama, berikan MPASI hanya 2-3 sendok, dua kali sehari. Di usianya ini, ukuran perut anak juga masih sangat kecil sehingga belum memerlukan porsi makanan yang besar.
Jangan berikan perasa atau penyedap makanan ke dalam MPASI ya, Bun. Biarkan Si Kecil mengenal cita rasa asli dari makanan pertamanya.
Selamat mencoba ya, Bun, semoga masa pengenalan MPASI bisa berjalan lancar dan sukses, dan Si Kecil pun bertumbuh dengan optimal.
Sumber:
IDAI. 2016. Sulit Makan pada Bayi dan Anak.
UNICEF. Feeding Your Baby: 6–12 Months.
What to Expect. 2021. Baby Feeding Schedule and Food Chart for the First Year.
Diadona. 2021. Ketahui Feeding Rules, Cara Tepat Atasi Susah Makan pada Anak.
Artikel Unggulan
Panduan agar Tetap Sehat Saat Hamil Muda
Saat Bunda positif hamil, apalagi bila ini adalah kehamilan yang pertama, akan banyak sekali hal yang Bunda perhatikan agar bisa menjalani kehamilan ini dengan ...
Ini Mengapa Bunda Perlu Konsumsi Suplemen Prenatal
Tumbuh kembang janin sangat ditentukan oleh asupan ibu selama mengandung. Oleh karena itu penting bagi ibu untuk memenuhi semua asupan nutrisi penting selama ha...
Ini Penyebab Libido Turun saat Hamil
Masalah yang satu ini kadang cukup membuat Bunda merasa gelisah saat dalam masa kehamilan: libido turun saat hamil. Padahal di berbagai tayangan, film, atau art...
Artikel Terkait
Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010