Ini Tanda-tanda Bayi Cukup ASI
Ditinjau oleh
dr. Mutia Winanda, M.Gizi, Sp. GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik dan Konselor Laktasi
Diterbitkan 29 Jul 2021
513
Kekhawatiran bayi tidak mendapatkan cukup ASI umum menghantui para ibu menyusui. Kekhawatiran ini beralasan karena jika tidak mendapatkan cukup ASI akan membuat bayi kekurangan nutrisi yang dibutuhkan untuk tumbuh kembangnya.
Oleh karena itu, penting mengenali tanda bayi cukup ASI dan tidak cukup ASI untuk membantu Bunda menentukan tindakan yang harus diambil.
Bunda akan dengan sendirinya mengetahui saat bayi mendapatkan ASI yang cukup. Tanda bayi cukup ASI yang sering dijadikan patokan adalah jumlah popok basah yang harus diganti per harinya. Ini berarti bayi mendapatkan cukup cairan dari ASI yang ia konsumsi.
Berikut ini penjelasannya tentang pergantian popok dan tanda bayi cukup ASI lainnya pada bayi baru lahir:
Kebalikan dari tanda bayi cukup ASI, Bunda juga harus mengetahui tanda-tanda bayi tidak cukup ASI. Dengan mengetahui tanda-tanda ini, Bunda akan dapat segera mengenalinya dan bisa langsung berkonsultasi dengan dokter anak atau konsultan laktasi.
Mereka akan mencari penyebab dan membantu memberikan solusi bagi Bunda agar kebutuhan ASI bayi tercukupi.
Beberapa di antara tanda bayi tidak cukup ASI adalah:
Penyebab utama bayi tidak cukup ASI adalah pelekatan yang tidak sempurna ke puting payudara Bunda. Hal ini menyebabkan ASI yang keluar hanya sedikit.
Selain membuat bayi tidak cukup ASI, kondisi ini juga dapat membuat produksi ASI di payudara Bunda menurun. Ini disebabkan tubuh Bunda mengartikan bahwa kebutuhan ASI bayi hanya sedikit sehingga produksi ASI pun diturunkan.
Jika bayi menunjukkan tanda-tanda tidak cukup ASI, maka Bunda harus segera berkonsultasi dengan dokter anak atau konsultan laktasi karena kondisi tersebut dapat berdampak serius ke bayi. Mereka akan membantu Bunda mengatasi penyebabnya sehingga proses menyusui berjalan dengan lancar dan bayi akan mendapat cukup ASI.
Sumber:
Healthy Children. 2020. How to Tell if Your Breastfed Baby is Getting Enough Milk.
La Leche League International. 2021. Is My Baby Getting Enough Milk?
Queensland Government. 2021. Is My Baby Getting Enough Milk?
Healthline. 2020. What Are the Signs Your Milk Supply Is Decreasing?
Artikel Unggulan
Panduan agar Tetap Sehat Saat Hamil Muda
Saat Bunda positif hamil, apalagi bila ini adalah kehamilan yang pertama, akan banyak sekali hal yang Bunda perhatikan agar bisa menjalani kehamilan ini dengan ...
Ini Mengapa Bunda Perlu Konsumsi Suplemen Prenatal
Tumbuh kembang janin sangat ditentukan oleh asupan ibu selama mengandung. Oleh karena itu penting bagi ibu untuk memenuhi semua asupan nutrisi penting selama ha...
Ini Penyebab Libido Turun saat Hamil
Masalah yang satu ini kadang cukup membuat Bunda merasa gelisah saat dalam masa kehamilan: libido turun saat hamil. Padahal di berbagai tayangan, film, atau art...
Artikel Terkait
Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010