Memilih Bando untuk Bayi yang Aman dan Nyaman
Ditinjau oleh
dr. Arnold Soetarso, Sp.A, Dokter Spesialis Anak
Diterbitkan 8 Sep 2021
1676
Melihat si Kecil mengenakan bando yang cantik dan girly , hati Bunda rasanya langsung meleleh karena ia terlihat menggemaskan. Bando atau bandana dengan hiasan bunga atau pita besar memang sedang trendi dikenakan oleh bayi perempuan.
Walau begitu, Bunda tetap harus memperhatikan faktor keamanan dan kenyamanan si Kecil selama mengenakannya.
Sebenarnya tidak ada alasan yang khusus mengapa bayi perempuan dipakaikan bandana atau bando selain karena penampilan.
Biasanya, bandana atau bando untuk bayi memiliki warna yang senada dengan pakaian yang ia kenakan, atau misalnya kembaran dengan Bunda. Saat difoto, si Kecil akan terlihat sangat menggemaskan.
Ada Bunda yang sengaja mengenakan bando di kepala bayi yang masih botak untuk menandakan bahwa ia adalah bayi perempuan.
Jika si Kecil sudah memiliki rambut yang lebat, maka mengenakan bando juga disebut dapat membantu mencegah rambut masuk ke mata.
Apa pun alasan Bunda mengenakan bando di kepala bayi, pertimbangkan tentang kenyamanan dan keamanan bayi saat mengenakan bando sebelum memikirkan soal penampilannya.
Tidak ada aturan khusus boleh-tidaknya bayi memakai bando. Walau begitu, sebelum memilih dan membeli bando untuk bayi, Bunda bisa pertimbangkan kondisi bayi terlebih dahulu:
Dengan mempertimbangkan kondisi di atas, maka saat memilih dan mengenakan bando, Bunda sebaiknya menerapkan tips berikut ini:
Tak ada salahnya Bunda bersikap lebih hati-hati saat memilih aksesori untuk dikenakan oleh bayi, termasuk bando. Jika ada keraguan, Bunda sebaiknya berkonsultasi dengan dokter anak terlebih dahulu.
Sumber:
BabyGaga. 2020. Is It Safe To Let Your Baby Wear A Headband?
Mother and Baby. 2019. Bahaya di Balik Penggunaan Aksesori Rambut bagi Bayi.
Nakita 2017. Trik Memilih Bando yang Aman.
Artikel Unggulan
Panduan agar Tetap Sehat Saat Hamil Muda
Saat Bunda positif hamil, apalagi bila ini adalah kehamilan yang pertama, akan banyak sekali hal yang Bunda perhatikan agar bisa menjalani kehamilan ini dengan ...
Ini Mengapa Bunda Perlu Konsumsi Suplemen Prenatal
Tumbuh kembang janin sangat ditentukan oleh asupan ibu selama mengandung. Oleh karena itu penting bagi ibu untuk memenuhi semua asupan nutrisi penting selama ha...
Ini Penyebab Libido Turun saat Hamil
Masalah yang satu ini kadang cukup membuat Bunda merasa gelisah saat dalam masa kehamilan: libido turun saat hamil. Padahal di berbagai tayangan, film, atau art...
Artikel Terkait
Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010