Solusi untuk Bunda Hamil yang Tidak Suka Makan Sayur
Ditinjau oleh
dr. Mutia Winanda, M.Gizi, Sp. GK, Dokter Spesialis Gizi Klinik dan Konselor Laktasi
Diterbitkan 9 Mei 2023
2273
Sejak dinyatakan hamil, Bunda tentu disarankan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi agar kehamilan lancar dan si Kecil tumbuh sehat. Namun bagaimana bila Bunda tidak suka makan sayur, apakah ada solusinya? Baca terus paparan berikut ini.
Selama si Kecil berada di dalam kandungan, tubuhnya sedang tumbuh dan dipersiapkan untuk berkembang sempurna dan sehat sampai saatnya dilahirkan.
Untuk mendukung proses yang panjang ini, Bunda perlu nutrisi seimbang, yaitu dengan makan berbagai asupan sehat yang mengandung cukup karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Berdasarkan aturan nutrisi seimbang yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia, diketahui bahwa untuk Bunda yang sedang hamil, manfaat yang didapat dengan asupan sehat ini adalah sebagai berikut:
Dalam mengatur komposisi asupan setiap hari, Bunda perlu memastikan bahwa selain karbohidrat dan protein, Bunda juga perlu makan buah dan sayuran karena kaya vitamin, mineral, juga antioksidan.
Buah dan sayuran sangat berpengaruh pada kualitas kesehatan dan berat badan si Kecil saat persalinan kelak, Bun.
Dengan mencukupi seluruh kebutuhan nutrisi ini, maka Bunda sudah membantu mempertinggi kemungkinan si Kecil lahir dengan berat badan ideal, membantu meningkatkan daya tahan tubuhnya, juga membantu si Kecil terhindar dari risiko terkena penyakit.
Selain itu, sayuran yang kaya serat juga akan membantu Bunda terhindar dari risiko gangguan pencernaan dan konstipasi.
Karena itu, disarankan bahwa Bunda perlu mengonsumsi berbagai buah dan sayuran dengan berbagai variasi warna, mulai dari merah, hijau, kuning, dan oranye.
Lalu bagaimana dengan kondisi Bunda yang tidak suka makan sayur? Meniadakan sayuran dalam asupan sehari-hari berarti Bunda sudah menghilangkan kesempatan si Kecil mendapatkan berbagai vitamin dan mineral yang diperlukannya.
Meskipun Bunda bisa menggantikan sayuran segar dengan suplemen vitamin dan mineral, atau suplemen yang berisi berbagai ekstrak sayuran, namun mengonsumsi sayuran segar tentu tetap lebih baik.
Beberapa jenis sayuran yang baik untuk Bunda yang sedang hamil di antaranya:
Agar makan sayur tidak lagi menjadi sebuah siksaan untuk Bunda yang tidak suka makan sayur, beberapa trik berikut ini mungkin bisa Bunda coba:
Sumber:
Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya. 2016. Gizi Seimbang Ibu Hamil.
Mother and Baby. 2017. 10 Sayur yang Baik untuk Dikonsumsi Ibu Hamil.
Parents. 2015. What Pregnant Women REALLY Eat.
Parenting First Cry. 2019. 8 Best Vegetables to Eat During Pregnancy.
Artikel Unggulan
Panduan agar Tetap Sehat Saat Hamil Muda
Saat Bunda positif hamil, apalagi bila ini adalah kehamilan yang pertama, akan banyak sekali hal yang Bunda perhatikan agar bisa menjalani kehamilan ini dengan ...
Ini Mengapa Bunda Perlu Konsumsi Suplemen Prenatal
Tumbuh kembang janin sangat ditentukan oleh asupan ibu selama mengandung. Oleh karena itu penting bagi ibu untuk memenuhi semua asupan nutrisi penting selama ha...
Ini Penyebab Libido Turun saat Hamil
Masalah yang satu ini kadang cukup membuat Bunda merasa gelisah saat dalam masa kehamilan: libido turun saat hamil. Padahal di berbagai tayangan, film, atau art...
Artikel Terkait
Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010