5 Salep Ambeien untuk Ibu Hamil yang Aman dan Ampuh
Diterbitkan 22 Mei 2024
1195
Memilih salep ambeien untuk ibu hamil tidak boleh sembarangan ya, Bun. Meski merupakan obat luar, salep ambeien untuk ibu hamil bisa saja membahayakan janin dan kandungan apabila bahan-bahannya tidak aman. Oleh karena itu, sebelum memilih, yuk ketahui berbagai rekomendasi salep yang aman juga ampuh untuk mengatasi ambeien.
Ambeien atau wasir cukup sering dialami ibu hamil saat trimester ketiga. Soalnya, rahim ibu hamil akan mengalami pembesaran yang bisa menekan pembuluh darah di sekitar anus. Karena tertekan, pembuluh darah anus membengkak dan menimbulkan benjolan. Pembengkakan ini biasanya disertai dengan rasa nyeri, gatal, dan perdarahan.
Meski umumnya akan membaik setelah melahirkan, ambeien saat hamil perlu diobati agar tidak menimbulkan ketidaknyamanan ketika beraktivitas, Bun. Nah, salep ambeien untuk ibu hamil bisa menjadi pilihan terbaik untuk mengatasinya.
Ada berbagai pilihan salep ambeien untuk ibu hamil dengan kandungan yang berbeda. Biasanya, salep ambeien untuk ibu hamil mengandung beberapa bahan, misalnya hydrocortisone , lidocaine , petroleum jelly , serta bahan alami seperti lidah buaya.
Salep ambeien untuk ibu hamil ada yang dijual secara bebas, ada juga yang memerlukan resep dokter. Oleh karena itu, Bunda tidak boleh sembarangan menggunakannya, ya.
Nah, berikut ini adalah berbagai rekomendasi salep ambeien yang bisa digunakan:
Faktu adalah salep ambeien untuk ibu hamil yang mengandung policresulen dan cinchocaine . Kandungan policresulen bisa mengecilkan pembuluh darah di anus yang bengkak karena ambeien. Sementara itu, cinchocaine bisa meredakan nyeri dan gatal. Dengan kombinasi bahan ini, bengkak dan nyeri di anus karena ambeien bisa mereda.
Salep ambeien untuk ibu hamil ini tersedia dalam ukuran 20 gram. Untuk menggunakannya, Bunda harus berkonsultasi ke dokter dahulu, ya. Soalnya, salep Faktu merupakan obat keras yang tidak boleh digunakan tanpa resep dokter.
Apabila Bunda mengalami ambeien atau wasir saat hamil, Haemocaine bisa menjadi pilihan terbaik. Soalnya, salep ambeien untuk ibu hamil ini berisi zinc oxide , lidocaine, aluminium subacetate , dan hydrocortisone acetate .
Dengan kombinasi bahan-bahan tersebut, Haemocaine bisa mengurangi rasa gatal, iritasi, dan pembengkakan akibat ambeien, Bun. Namun, untuk menggunakannya secara aman, Bunda harus berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter ya.
Borraginol N bisa digunakan untuk mengatasi ambeien atau wasir nih, Bun. Soalnya, salep ambeien untuk ibu hamil ini berisi bahan-bahan yang bisa meredakan bengkak, nyeri, dan rasa gatal akibat ambeien. Bahan-bahan tersebut adalah lithospermi radix extract , ethyl aminobenzoate , dibucaine , diphenhydramine HCl , dan cetrimide .
Karena Borraginol N juga merupakan obat resep, Bunda tidak boleh menggunakannya sembarangan, ya. Untuk memastikan dosis dan penggunaannya yang tepat, Bunda perlu berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu sebelum menggunakan salep ambeien untuk ibu hamil yang satu ini.
Di dalam Vaseline Repairing Petroleum Jelly , terkandung petrolatum yang bisa melembapkan serta membantu menyembuhkan luka di kulit, termasuk luka akibat ambeien di anus. Oleh karena itu, Vaseline Repairing Petroleum Jelly bisa menjadi pilihan terbaik salep ambeien untuk ibu hamil.
Selain berguna untuk membantu menyembuhkan luka di anus, Vaseline Repairing Petroleum Jelly juga aman digunakan secara bebas oleh ibu hamil, lho. Bunda bisa mengoleskan salep untuk ibu hamil ini ke area anus yang terasa nyeri, ya.
Holika Holika Aloe Soothing Gel merupakan salah satu obat oles ambeien untuk ibu hamil yang bisa mengurangi peradangan di anus akibat ambeien. Gel ini mengandung ekstrak lidah buaya yang dapat meredakan peradangan dan iritasi pada anus akibat ambeien.
Obat oles ambeien untuk ibu hamil ini tidak hanya berguna untuk menenangkan kulit yang meradang, tetapi juga bisa memberikan efek segar ketika dioleskan. Bunda bisa mendapatkannya secara bebas dan menggunakannya dengan cara dioleskan ke area sekitar anus.
Itulah beberapa pilihan salep ambeien untuk ibu hamil yang bisa Bunda gunakan, ya. Karena kebanyakan harus dengan resep dokter, Bunda harus berkonsultasi dahulu dengan dokter. Apabila manfaatnya dirasa akan lebih banyak dari risikonya, dokter akan meresepkan obat tersebut.
Selain dengan menggunakan salep ambeien untuk ibu hamil, Bunda juga bisa mempercepat proses penyembuhan dengan melakukan perawatan mandiri berikut ini di rumah:
Biasanya, dengan obat dan perawatan mandiri, ambeien saat hamil bisa membaik. Namun, jika selama satu minggu rasa nyeri pada anus tidak kunjung mereda atau malah makin parah setelah melakukan perawatan mandiri, segera periksakan diri ke dokter ya, Bun. Dokter akan menangani kondisi Bunda dengan tepat.
Sumber:
Cleveland Clinic (2022). Disease & Conditions. Hemorrhoids During Pregnancy.
Healthline (2021). What to Know About Pregnancy Hemorrhoids.
MIMS Indonesia. Cinchocaine.
MIMS Indonesia. Faktu.
MIMS Indonesia. Policresulen.
Jones, H. Verywell Health (2023). Home Remedies for Hemorrhoids.
Jones, H. Verywell Health (2022). Pregnancy Hemorrhoids: What You Need to Know.
Wiginton, T. WebMD (2023). Petroleum Jelly: Health Benefits and Uses.
Peri, C. WebMD (2022). Hemorrhoids During Pregnancy.
Artikel Unggulan
Panduan agar Tetap Sehat Saat Hamil Muda
Saat Bunda positif hamil, apalagi bila ini adalah kehamilan yang pertama, akan banyak sekali hal yang Bunda perhatikan agar bisa menjalani kehamilan ini dengan ...
Ini Mengapa Bunda Perlu Konsumsi Suplemen Prenatal
Tumbuh kembang janin sangat ditentukan oleh asupan ibu selama mengandung. Oleh karena itu penting bagi ibu untuk memenuhi semua asupan nutrisi penting selama ha...
Ini Penyebab Libido Turun saat Hamil
Masalah yang satu ini kadang cukup membuat Bunda merasa gelisah saat dalam masa kehamilan: libido turun saat hamil. Padahal di berbagai tayangan, film, atau art...
Artikel Terkait
Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010