main-logo

5 Obat Panas Dalam untuk Ibu Hamil yang Ampuh

header-image-21314

Diterbitkan 21 Des 2023

share-icon

1559


Obat panas dalam untuk ibu hamil kerap dikonsumsi guna mengatasi keluhan panas dalam yang mengganggu, seperti sakit tenggorokan, sariawan, bibir pecah-pecah, bau mulut, dan susah buang air besar. Dengan mengonsumsi obat ini, keluhan panas dalam selama hamil bisa cepat teratasi.





Rekomendasi Obat Panas Dalam untuk Ibu Hamil yang Ampuh





Obat panas dalam dijual bebas sehingga tidak memerlukan resep dokter dan mudah dibeli di mana saja. Namun, penggunaan obat ini tetap harus sesuai dengan anjuran dokter ya, Bun.





Berikut ini adalah beberapa pilihan obat panas dalam untuk ibu hamil yang bisa Bunda gunakan saat mengalami kondisi tersebut:





1. Larutan Penyegar Cap Badak









Bunda bisa menjadikan Larutan Penyegar Cap Badak sebagai obat panas dalam untuk ibu hamil. Minuman ini mengandung gypsum fibrosum dan galcareous spar yang berkhasiat meredakan gejala panas dalam, seperti rasa panas di tenggorokan, nyeri saat menelan, dan bibir pecah-pecah.





Kandungan gypsum fibrosum dalam Larutan Penyegar Cap Badak juga dapat memberikan sensasi dingin yang mampu menyejukkan tenggorokan. Dengan begitu, gejala panas dalam bisa cepat mereda dan tubuh Bunda kembali fit. Bunda bisa mengonsumsi Larutan Penyegar Cap Badak 1–3 kali sehari, ya.





2. Adem Sari









Perpaduan ekstrak jeruk nipis, pulosari, dan kayu manis dalam Adem Sari bisa meredakan serta mencegah sakit tenggorokan dan bibir pecah-pecah akibat panas dalam.





Selain itu, Adem Sari juga mengandung vitamin C yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh selama hamil. Makanya, produk ini bisa digunakan sebagai obat panas dalam untuk ibu hamil. Minumlah Adem Sari 1 saset, 2−3 kali per hari ya, Bun.





3. Madu TJ Panas Dalam









Madu TJ Panas Dalam terbuat dari madu yang dikombinasikan dengan ekstrak thyme , chrysanthemum , dan pelargonium . Bahan-bahan alami ini dipercaya bisa mengobati gejala panas dalam, seperti sariawan, bibir pecah-pecah, dan tenggorokan kering.





Oleh karena itu, Madu TJ Panas Dalam bisa dijadikan obat panas dalam untuk ibu hamil. Madu TJ Panas Dalam hadir dalam kemasan botol dan saset yang bisa dikonsumsi 3 kali sehari. Bunda dapat mengonsumsi madu ini secara langsung atau dilarutkan dengan segelas air putih.





4. Jesscool









Jesscool mengandung ekstrak thyme yang berkhasiat untuk mengobati beragam gejala panas dalam selama hamil. Selain itu, obat ini juga memiliki kandungan chicory root sebagai sumber serat inulin yang mampu melancarkan buang air besar.





Jesscool hadir dalam bentuk tablet effervescent dengan rasa jeruk nipis dan teh lemon. Bunda bisa mengonsumsinya sebanyak 1 tablet sehari yang dilarutkan ke dalam segelas air.





5. Teh krisan









Teh krisan atau chrysanthemum tea terbuat dari ekstrak bunga chrysanthemum yang ampuh untuk mengobati panas dalam. Ekstrak chrysanthemum diketahui memiliki sifat antibakteri dan antiradang. Berkat efeknya tersebut, teh ini bisa digunakan untuk meredakan rasa panas atau kering di tenggorokan pada ibu hamil.





Untuk meredakan gejala panas dalam, Bunda bisa mengonsumsi teh chrysantemum 1 saset ke dalam 250 ml air panas atau dingin.





Selain mengonsumsi obat panas dalam untuk ibu hamil yang sudah disebutkan di atas, Bunda juga bisa melakukan beberapa tips untuk meredakan gejala panas dalam, misalnya memperbanyak minum air putih, berkumur dengan air hangat yang dicampur garam, beristirahat yang cukup, serta menggunakan humidifier untuk menjaga ruangan tetap lembap.





Jika kondisi Bunda tidak kunjung membaik setelah menggunakan obat panas dalam, atau gejala panas dalam berkembang menjadi demam, sesak napas , sulit menelan, dan keluar air liur yang banyak, segera periksakan diri ke dokter ya, Bun.





Sumber:





National Health Service UK (2021). Health A to Z. Sore Throat.





Mayo Clinic (2021). Sore Throat.





Healthline (2022). How Chrysanthemum Tea Benefits Your Health.





WebMD (2022). Health Benefits of Chrysanthemum Tea.


Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi

Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi
footer-main-logo
appstore-logogoogleplay-logo
appstore-logogoogleplay-logo

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010