main-logo

Kehamilan Sehat, Inilah 5 Tanda yang Sering Muncul

header-image-21164
author-avatar-21164

Ditinjau oleh

dr. Kevin Adrian Djantin, Project and Collaboration Medical Editor Alodokter

Diterbitkan 27 Nov 2023

share-icon

292


Kehamilan sehat biasanya disertai tanda yang kerap dialami ibu hamil, seperti mual dan muntah. Selain itu, ada beberapa hal lain yang menjadi tanda bahwa Si Kecil tumbuh dengan baik dan sehat dalam kandungan. Oleh karena itu, yuk kenali tanda kehamilan yang sehat dan normal terjadi.





Beragam Tanda Kehamilan Sehat





Kehamilan menjadi momen yang Bunda dan pasangan nantikan setelah menikah. Nah, memasuki masa kehamilan, ada beberapa tanda yang sering dikeluhkan ibu hamil dan biasanya keluhan ini normal terjadi.





Berikut ini adalah beberapa tanda kehamilan sehat yang perlu Bunda ketahui:





1. Mual dan muntah





Mual dan muntah di pagi hari atau lebih dikenal dengan istilah morning sickness saat hamil memang melelahkan ya, Bun. Apalagi, kalau mual dan muntah juga Bunda alami tidak hanya di pagi hari. Namun, kondisi ini justru menjadi salah satu tanda kehamilan sehat lho, Bun.





Hal ini terjadi karena hormon estrogen dan progesteron meningkat dan memperlambat pergerakan sistem pencernaan, sehingga memicu mual dan muntah. Keluhan mual dan muntah juga terjadi sebagai efek dari hormon hCG yang diproduksi plasenta setelah sel telur dibuahi dan menempel di lapisan rahim.





2. Payudara terasa nyeri





Sebagian ibu hamil mengeluhkan nyeri payudara . Kondisi ini terjadi karena lonjakan hormon estrogen dan progesteron yang memengaruhi peningkatan jaringan lemak, kelenjar susu, dan aliran darah di area payudara.





Itulah alasan mengapa payudara Bunda akan membesar, lebih sensitif, dan terasa agak nyeri. Meski tidak nyaman, kondisi ini sangat normal ya, Bun dan termasuk ciri kehamilan sehat.





3. Kelelahan





Kelelahan merupakan keluhan ibu hamil yang terjadi setidaknya selama 40 minggu atau selama Bunda mengandung. Memang, pengalaman ini membuat Bunda menjadi tidak seproduktif sebelumnya, tapi ini adalah ciri kehamilan sehat, lho.





Oleh karea itu, Bunda disarankan untuk banyak isitirahat dan tidur yang cukup untuk melawan rasa lelah dan letih. Namun, jika Bunda sering merasa lelah dan mengalami gejala lain, seperti kulit pucat, sering pusing, sakit kepala, dan mata berkunang-kunang. Ini mungkin patut diwaspadai sebagai gejala anemia .





4. Sering buang air kecil





Memasuki trimester pertama kehamilan, Bunda akan lebih sering buang air kecil daripada biasanya. Ciri kehamilan sehat ini disebabkan oleh meningkatnya volume darah sehingga organ ginjal bekerja lebih ekstra dan jumlah urine pun ikut meningkat.





Akibat meningkatnya jumlah urine, kandung kemih menjadi cepat penuh dan muncul dorongan untuk buang air kecil. Nah, keluhan ini akan lebih sering terjadi ketika usia kehamilan makin tua lho, karena ukuran rahim membesar dan makin menekan kandung kemih.





5. Gerakan janin





Nah, kalau Bunda mengalami tanda yang satu ini, selamat ya Bun! Si Kecil mungkin sedang menggerakkan tangan atau kakinya sekaligus menjadi tanda bahwa ia tumbuh dengan sehat.





Gerakan ini sudah bisa Bunda rasakan di usia kehamilan 20–24 minggu. Memasuki trimester ketiga, Si Kecil akan lebih aktif lagi untuk bergerak, jadi Bunda akan lebih sering merasakan gerakan Si Kecil di dalam perut.





Selain tanda-tanda kehamilan sehat yang Bunda alami, penting juga untuk selalu menjaga kesehatan fisik dan mental agar Si Kecil bisa berkembang dengan baik. Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat Bunda lakukan untuk menjaga kehamilan sehat:





  • Makan makanan bergizi , terutama yang mengandung protein,karbohidrat, lemak, zat besi, kalsium, dan asam folat
  • Minum air putih lebih banyak untuk mencegah dehidrasi dan mengatasi sembelit
  • Tidur yang cukup setiap harinya
  • Tidak merokok, tidak minum minuman beralkohol, dan tidak menggunakan obat-obatan sembarangan
  • Membatasi asupan kafein
  • Berolahraga secara rutin guna mengontrol stres dan membantu Bunda tidur nyenyak




Apabila Bunda tidak mengalami beberapa tanda kehamilan sehat seperti yang sudah disebutkan, jangan panik dulu ya, Bun. Terkadang, ada lho ibu hamil yang tidak mengalami tanda tersebut, tetapi kehamilannya tetap berjalan normal.





Namun, apabila Bunda merasakan gejala yang membuat khawatir, misalnya kelelahan hingga pingsan, kram perut hebat, atau Si Kecil tidak terlalu aktif bergerak, Bunda bisa langsung ke dokter ya untuk memastikan kesehatan kandungan dan melihat perkembangan Si Kecil.





Sumber:





Victoria State Government of Australia (2022). Better Health Channel. Pregnancy - Signs and Symptoms.





Cleveland Clinic (2022). Quickening in Pregnancy.





Mayo Clinic. Pregnancy Week by Week. Is Nausea During Pregnancy A Good Sign?





Ding, K. Baby Center (2021). Breast Changes During Pregnancy.





Kids Health (2023). Staying Healthy During Pregnancy.





Bunce, E. MSD Manual (2023). Nausea and Vomiting During Early Pregnancy





Herr, L. Parents (2023). 22 Healthy Pregnancy Tips for the Whole 9 Months.





Johnson, S.K. Parents (2023). Handling a Tough First Trimester of Pregnancy.





Vengrow, B.G. Parents (2023). 4 Annoying Symptoms That Are Signs of a Healthy Pregnancy.





Pregnancy Birth & Baby. Frequent Urination During Pregnancy.


Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi

Punya pertanyaan lain?

Tanyakan kepada dokter di aplikasi! Gratis!

Unduh aplikasi
footer-main-logo
appstore-logogoogleplay-logo
appstore-logogoogleplay-logo

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Asa Bestari Citta
feedback@diarybunda.co.id

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen Dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853-1111-1010